Pages

Kamis, 29 Maret 2012

TIPS JITU MENANGGULANGI JERAWAT

Jerawat? Kata yang tidak asing di telinga kita semua terutama para remaja. Baik cowok maupun cewek, pasti pernah punya jerawat. Dan sering kali kita dibuat kesal oleh benjolan jerawat yang nongol di pipi yang membuat kita kadang gak Pe-De buat ketemu banyak orang. But, don’t worry about it, saya punya tips menanggulangi jerawat yang pasti akan bermanfaat bagi anda sekalian…^_^
ü  Perlakukan kulitmu dengan lembut yaitu dengan mencuci muka dengan sabun lembut atau cairan pembersih.
ü  Gunakanlah produk-produk kulit yang bebas minyak. Hindari penyegar wajah yang dapat mengeringkan kulit.
ü  Coba produk-produk obat jerawat yang tersedia di toko-toko obat. Jika obat tersebut mengeringkan atau menyebabkan gangguan pada kulit, gantilah dengan obat lain.
ü  Jangan memencet atau memecahkan jerawat karena akan menimbulkan pembekakan, kerusakan pada kulit, infeksi bakteri atau kerutan pada kulit.
ü  Minumlah air sebanyak-banyaknya karena sebagian besar kulit terdiri dari air sehingga akan berfungsi lebih baik pada kondisi lembab.
ü  Jaga kulit agar tidak terbakar sinar matahari. Banyak orang berpikir bahwa sinar matahari bisa membantu menyembuhkan jerawat. Namun, ternyata sinar matahari bisa mempertebal lapisan luar kulit yang nantinya akan menutup pori-pori.
ü  Rajinlah berolahraga karena olahraga dapat mengurangi stress. Pada beberapa orang, stress bisa menyebabkan jerawat.
ü  Makan makanan sehat seperti buah dan sayur. Pilih makanan dan minuman yang mengandung vitamin A, B, C, D, E yang semuanya bagus untuk kulit.

SELAMAT MENCOBA.....,,,,^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar